IBX5980432E7F390 Jajaran Ponsel Xiaomi Series - Trend Xiaomi

Jajaran Ponsel Xiaomi Series

trend xiaomi - Xiaomi sejak peluncuran ponsel pertamanya yaitu Xiaomi Mi 1 pada Agustus 2011, sampai hari ini telah meluncurkan berbagai tipe ponsel. Produk ponsel dari Xiaomi secara garis besar dapat digolongkan dalam tiga tipe atau series yaitu :

  1. Mi series
  2. Redmi series
  3. Other Series

Ponsel android Xiaomi
Ponsel android Xiaomi

Mi series dan Redmi series, keduanya terbagi lagi masing-masing ada yang berlabel "Note" menjadi Mi Note series dan Redmi Note series. Untuk yang berlabel "Note" biasanya punya layar yang lebih besar dibanding smartphone xiaomi tanpa label note.

Mi series
Jajaran produk ponsel Xiaomi untuk Mi series merupakan product flagship dari Xiaomi. Produk Mi series mencakup Xiaomi Mi, Xiaomi Mi Note dan Xiaomi Mi Pad. Target market dari produk flagship Xioami ini menyasar pada kalangan menengah atas atau mid to high. Walau pun pada awalnya produk Xiaomi pertama yaitu Mi 1 dapat dikatakan lebih murah dari ponsel flasgship merk lain, namun ponsel Xiaomi Mi 1 ketika itu mempunyai spesifikasi dan feature yang mumpuni.
Berikut daftar ponsel Mi series dari Xiaomi sejak ponsel pertamanya hingga hari ini yang telah beredar di banyak negara termasuk Indonesia :

Mi (Mi 1 - Mi 6)
1. Mi 1 series (Mi 1, Mi 1S)
2. Mi 2 series (Mi 2, Mi 2S, Mi 2A)
3. Mi 3 series (Mi 3)
4. Mi 4 series (Mi 4, Mi 4c, Mi 4i, Mi 4LTE, Mi 4s)
5. Mi 5 series (Mi 5, Mi 5S, Mi 5S plus, Mi 5C, Mi A1 / 5X)
6. Mi 6 series
7. Mi 8 series

Mi Max dan Mi Mix
1. Mi Max
2. Mi Max 2
3. Mi Max 3
4. Mi Mix
5. Mi Mix 2
6. Mi Mix 2S
7. Mi Mix 3

Mi Note
1. Mi Note
2. Mi Note Plus
3. Mi Note Pro
4. Mi Note 2
3. Mi Note 3

Mi Pad (Tablet)
1. Mi Pad
2. Mi Pad 2
3. Mi Pad 3

Mi Series lainnya :
1. Mi Play
2. Mi A2
3. Mi A2 Lite

Redmi series
Produk Xiaomi Redmi merupakan second layer atau lapis kedua dari Xiaomi. Ini bukan berarti bahwa produk ponsel Redmi series adalah produk ponsel murahan. Redmi series target market ditujukan untuk para pengguna dari kalangan menengah ke bawah atau mid to end. Namun demikian, tidak berarti feature dan spesifikasi yang ditanamkan pada jajaran ponsel seri Redmi ini murahan. Terbukti ada produk ponsel dari kelas redmi yang menggunakan prosesor Snapdragon 625 Chipset Qualcomm.
Berikut daftar ponsel Redmi series dari Xiaomi :

Redmi
1. Redmi 1 (Redmi, Redmi 1S)
2. Redmi 2 (Redmi 2, Redmi 2A, Redmi 2 Pro, Redmi 2 Prime)
3. Redmi 3 (Redmi 3, Redmi 3 Pro, Redmi 3s, Redmi 3X, Redmi 3s Prime,
4. Redmi 4 (Redmi 4, Redmi 4x, Redmi 4a, )
5. Redmi Pro


Redmi Note
1. Redmi Note, Redmi Note Prime
2. Redmi Note 2, Redmi Note 2 Pro, Redmi 2 Prime
3. Redmi Note 3
4. Redmi Note 4, Redmi Note 4x, Redmi Note 4G
5. Redmi Note 5, Redmi Note 5 Pro, Redmi Note 5AI
6. Redmi Note 6 Pro

Other Series
Diluar Mi series dan Redmi series, Xiaomi telah meluncurkan beberapa tipe smartphone-nya yaitu :
1. Pocophone F1
2. Black Shark 
3. Black Shark helo


Dari keseluruhan ponsel yang diluncurkan Xiaomi, semuanya berflatform operating system Android dengan user interface menggunakan MIUI, kecuali pada produk Xiaomi Tablet yaitu Mi Pad 2 yang tersedia dua pilihan Operating System, Android dan Windows 10.

#mendingxiaomi

0 Komentar Untuk "Jajaran Ponsel Xiaomi Series"

Post a Comment